Sambut PTM, Garut Mulai Gelar Simulasi

Pemerintah Kabupaten Garut melakukan simulasi kegiatan belajar mengajar (KBM) tatap muka secara terbatas dengan menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan COVID-19 mulai dari tingkat pendidikan anak usia dini (PAUD) hingga sekolah menengah pertama (SMP) pada Senin.

Sambut PTM, Garut Mulai Gelar Simulasi

Kepala SMP Negeri 1 Garut Aceng Mulyana menjelaskan, simulasi KBM tatap muka dilaksanakan dalam beberapa sesi di 16 ruang kelas yang sudah disterilkan. Pada hari pertama simulasi, ia melanjutkan, KBM tatap muka diikuti oleh murid kelas VII dan kelas VIII.

"Kelas IX sudah hampir selesai materi pembelajarannya jadi hanya kelas VII dan kelas VIII, jumlah siswa yang hadir hampir 160 dari 800 siswa," katanya.

Ia berharap simulasi penerapan protokol kesehatan dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah bisa menjadi awal adaptasi terhadap kebiasaan baru bagi para siswa maupun tenaga pengajar.

Baca Juga : DPRD Kab Cirebon Bakal Siapkan Fasilitas Pojok Baca

"Mudah-mudahan ini menjadi kebiasaan baru, baik bagi kami maupun peserta didik, dan ini adalah momentum penting bagaimana menerapkan protokol kesehatan yang sebenarnya," katanya.

Halaman :


Editor : Zulfirman

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita inliahkoran.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaGNP8EKrWR5pVfYAU1C
Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.