Siap Dijual Nih! SUV Listrik Volvo C40 Recharge

Pabrikan mobil Swedia, Volvo, telah memperkenalkan C40 Recharge, SUV terbaru yang sekaligus model pertama jenama ini yang dirancang sebagai kendaraan listrik murni, bagian dari komitmennya untuk masa depan tanpa emisi.

Siap Dijual Nih! SUV Listrik Volvo C40 Recharge
Ilustrasi/Antara Foto

INILAH, Jakarta- Pabrikan mobil Swedia, Volvo, telah memperkenalkan C40 Recharge, SUV terbaru yang sekaligus model pertama jenama ini yang dirancang sebagai kendaraan listrik murni, bagian dari komitmennya untuk masa depan tanpa emisi.

C40 Recharge diklaim memiliki semua keunggulan SUV tetapi dengan desain yang lebih rendah dan ramping, dan dikembangkan berdasarkan platform CMA (Compact Modular Architecture).

"C40 Recharge mewakili masa depan Volvo dan menunjukkan arah tujuan kami," kata Henrik Green, chief technology officer Volvo, dikutip Kamis (4/3).

Baca Juga : Kota Bandung Akan Melestarikan Permainan dan Olahraga Tradisional

Volvo akan memulai produksi C40 Recharge mulai musim gugur ini (Maret - Juni). Ditegaskan Hendrik Green, C40 Recharge bakal dipasarkan hanya melalui online berikut paket perawatan dan pengiriman yang cepat.

C40 Recharge memiliki desain bagian belakang yang mencolok dengan garis atap yang lebih rendah, sedangkan desain depannya memperkenalkan wajah baru Volvo listrik, termasuk lampu berteknologi piksel canggih.

Pada bagian dalamnya, Volvo mendesain posisi duduk tinggi yang disukai sebagian besar pengemudi Volvo.

Baca Juga : Direksi PT. PPE Targetkan Peningkatan Keuntungan, Ini Rencana Kerjanya !

Seperti XC40 Recharge, C40 Recharge hadir dengan salah satu sistem infotainment terbaik di pasar, dikembangkan bersama dengan Google dan berdasarkan sistem operasi Android, dengan aplikasi dan layanan Google di dalamnya, seperti Maps, Asisten Google, dan Google Play Store.

Halaman :


Editor : Bsafaat