Tinggalkan Gedung Islamic Center, Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Rongga Memilih Berpuasa di Rumah Kerabat

Warga Kampung Cigombong, RT 04/RW 13, Desa Cibedug, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat (KBB) yang terdampak bencana pergerakan tanah memilih untuk menjalani ibadah puasa Ramadan tidak dipengungsian

Tinggalkan Gedung Islamic Center, Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Rongga Memilih Berpuasa di Rumah Kerabat
Warga Kampung Cigombong, RT 04/RW 13, Desa Cibedug, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat (KBB) yang terdampak bencana pergerakan tanah memilih untuk menjalani ibadah puasa Ramadan tidak di tempat pengungsian.

INILAHKORAN, Ngamprah - Warga Kampung Cigombong, RT 04/RW 13, Desa Cibedug, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat (KBB) yang terdampak bencana pergerakan tanah memilih untuk menjalani ibadah puasa Ramadan tidak di tempat pengungsian.

Berdasarkan informasi, warga meninggalkan gedung Islamic Center yang selama ini dijadikan lokasi pengungsian sebelum bulan Ramadhan.

"Sebelum puasa warga sudah meninggalkan gedung Islamic Center," kata Kepala Desa Cibedug, Engkus Kustendi saat dihubungi.

Baca Juga : Harga Melonjak, Buruan Sae Kelurahan Pasirwangi Hadirkan Cabai dan Cengek Murah

"Sekarang sudah tak ada lagi warga yang tinggal di lokasi pengungsian," sambungnya.

Engkus menjelaskan, sebagian korban pergerakan tanah lwbih memilih tinggal untuk sementara di rumah kerabatnya dan rumah kontrakan. Kendati demikian, belum diketahui secara pasti apakah hanya sebulan tinggal bersama kerabatnya dan rumah kontrakan atau lebih dari satu bulan.

"Yang jelas mereka ingin selama Ramadan tak tinggal di lokasi pengungsian," jelasnya.

Baca Juga : Iakarta Bandung Tersendat, Ada Truk Terguling di KM 92 Cipularang

"Tapi apakah setelah Idulfitri mereka akan melanjutkan tinggal di rumah saudaranya atau memperpanjang kontrakan rumah atau kembali ke tempat pengungsian di gedung Islamic Center. Keputusan dikembalikan kepada warga sendiri," terangnya.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti