Triwulan 1 2024, HBC Tumbuh 13%

Sepanjang triwulan 1 2024 ini, pasar otomotif turun 14%. Namun, Honda Bandung Center (HBC) selaku main dealer mobil Honda di Jabar dan Banten tetap tumbuh 13% yoy.

Triwulan 1 2024, HBC Tumbuh 13%
Merosotnya penjualan pada tiga bulan awal itu diakui lumrah terjadi. Direktur HBC Iwan Tjandradinata mengatakan penurunan tersebut rutin terjadi layaknya siklus tahunan. Terlebih, pasca Lebaran biasanya konsumsi otomotif relatif melemah. (syamsuddin nasoetion)

Saat ini, HBC memiliki diler resmi di Subang. Honda IBRM Subang diresmikan pada 2023 dengan melakukan tes pasar sebelumnya. Pasar Subang diakui Iwan memiliki potensi tinggi.

Pasalnya, selain tersedia jalan tol Cikampek-Palimanan (Cipali) kini di Subang terdapat Pelabuhan Patimban. Belum lagi, ada pergeseran kawasan industri yang kini mengarah ke pantai utara Jabar.

“Untuk itu, tahun 2023 lalu kita meresmikan diler 3S di Subang. Dan sejauh ini, perkembangan penjualan di Subang relatif bagus,” imbuhnya.

Guna menggenjot penjualan mobil Honda, Iwan menuturkan saat ini pihaknya menyiapkan sejumlah program penjualan. Eksistensi Honda IBRM Subang kini diramaikan dengan Festival Honda yang kali pertama dilakukan. Nantinya, Festival Honda ini akan dibawa ke berbagai daerah di area Jabar dan Banten.

Festival Honda IBRM Subang diadakan untuk masyarakat umum dengan berbagai aktivitas berhadiah serta dikemas secara menarik dengan konsep pasar malam. Festival ini menghadirkan berbagai aktivitas menarik untuk pengunjung dari segala usia mulai dari mini golf, memancing, lempar bola, mini trampolin, mini soccer hingga menyusun puzzle.

Selain menghadirkan aktivitas menarik, acara ini juga menyelenggarakan berbagai hiburan mulai dari fashion show, games community, mini challenges, live music serta kuliner khas daerah.

Dia menuturkan, selain menghadirkan pengalaman yang menyenangkan dan menarik bagi pengunjung dalam pemeran ini juga menampilkan model terbaru Honda yaitu New Honda BR-V N7X Edition. Pengunjung juga berkesempatan melakukan test drive untuk merasakan performa mobil secara langsung.


Editor : Doni Ramdhani