Usai Datangi Wanayasa, Buky Wibawa Nilai Rutilahu Masih Kecil

Buky Wibawa Karya Guna minta pemerintah meningkatkan program rumah tidak layak huni alias rutilahu, baik dari segi jumlah maupun nilai.

Usai Datangi Wanayasa, Buky Wibawa Nilai Rutilahu Masih Kecil
Buky Karya Wibawa Guna

INILAHKORAN, Bandung – Sekretaris Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat Buky Wibawa Karya Guna meminta pemerintah pusat dan provinsi, untuk meningkatkan program rumah tidak layak huni alias rutilahu, baik dari segi jumlah maupun anggaran.

Buky Wibawa Karya Guna mengatakan, porsi anggaran sebesar Rp17,5 juta bagi masing-masing rumah penerima program rutilahu terbilang kecil.

Belum lagi jumlah target 20 ribu unit rumah yang diprogramkan tiap tahun, menurut Buky Wibawa Karya Guna masih belum cukup ketimbang dengan angka riil di lapangan.

"Kami mendesak pemerintah menambah volume jumlah per unit dan volume anggaran rutilahu. Sehingga banyak masyarakat yang melakukan upaya swadaya," ujar Buky Wibawa Karya Guna usai mengunjungi Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta, Selasa, 9 November lalu.

Baca Juga: DPRD Jabar Dukung Pembangunan Gedung Pencak Silat Demi Lestarikan Warisan Budaya

Buky melanjutkan, selain itu ada kendala lain yang ditemui kala memantau pelaksanaan program rutilahu. Masih banyak masyarakat yang ingin menerima bantuan, namun sertifikat kepemilikannya tidak jelas.

Halaman :


Editor : inilahkoran