ADD Cair Sejak Januari-April 2023, Pemda KBB Sebut Besarannya Mencapai Rp39 Miliar

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Bandung Barat (KBB) Wandiana menyebut pihaknya telah menyalurkan alokasi dana desa (ADD) sebesar Rp39 miliar.

ADD Cair Sejak Januari-April 2023, Pemda KBB Sebut Besarannya Mencapai Rp39 Miliar
Menurutnya, dana ADD tersebut telah diterima seluruh desa di KBB sejak Januari dan Februari 2023. Sedangkan, untuk Maret tercatat ada 2 desa dan April baru 136 desa. (istimewa)

Terpisah, Bupati Bandung Barat, Hengki Kurniawan menambahkan, bantuan anggaran desa yang disalurkan ke tiap desa di KBB harus dipergunakan dengan baik untuk keperluan operasional.

"Bantuan ADD ini harus tepat sasaran yang sudah diprogramkan, disalurkan dengan sebaik baiknya," ujarnya.

Selain itu, sebut dia, ADD ini diharapkan dapat dicairkan setiap bulan.

Baca Juga : Bawaslu Kabupaten Bandung Terkendala Ditutupnya Akses Silon Bacaleg

"Terlebih dalam belanja ADD ini, ada hak SILTAP atau penghasilan tetap yang diberikan kepada kepala desa dan perangkatnya," tandasnya.*** (agus satia negara)

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani