BJB Beri Bantuan Rp2 Miliar Tekan Corona di Jabar

Pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui Jabar Quick Response (JQR) mendapat sokongan Rp2 miliar dari CSR Bank bjb guna menekan penyebaran virus Corona.

BJB Beri Bantuan Rp2 Miliar Tekan Corona di Jabar
Pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui Jabar Quick Response (JQR) mendapat sokongan Rp2 miliar dari CSR Bank BJB. (rianto nurdiansyah)

INILAH, Bandung - Pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui Jabar Quick Response (JQR) mendapat sokongan Rp2 miliar dari CSR Bank BJB guna menekan penyebaran virus Corona. Dana bantuan tersebut  diharapkan dapat memberikan kesejahteraan, keselamatan dan keamanan warga.

Adapun penyerahan bantuan dipimpin Direktur Utama Bank BJB Yuddy Renaldi dan diterima Asisten Pemerintahan, Hukum, dan Kesejahteraan Sosial Sekretariat Daerah Provinsi Jabar Daud Achmad di Gedung Pakuan, Senin (23/3/2020).

Diketahui, berdasarkan Keputusan Gubernur Jawa Barat Nomor: 443/KEP.157 Dinkes/ 2020 JQR telah ditunjuk sebagai Satgas Covid-19. Tugas pokok Satgas Covid-19 JQR antara lain pelayanan, aduan manajemen, informasi, media campaing, dan advokasi.

Baca Juga : Polisi Siap Bubarkan Keramaian dalam Situasi Tanggap Darurat Corona

"Tentunya melalui kerja keras tim JQR kami semua berharap wabah ini segera berakhir dan kehidupan masyarakat kembali seperti sedia kala," ujar Yuddy.

Lebih lanjut, dia memastikan, pihaknya pun telah mengeluarkan berbagai aturan-aturan yang diterapkan baik bagi internal maupun bagi nasabah setia bank Bjb. Pengaturan shifting work  hingga work from home (WFH) sudah diterapkan bagi karyawan, khususnya yang berada di zona kuning pesebaran virus corona.

Selain itu, pemenuhan alat pelindung diri bagi frontliner Bank BJB juga sudah disediakan seperti masker, hand sanitizer, hingga sarung tangan karet. Termasuk pengecekan suhu tubuh bagi orang-orang yang masuk ke area bank juga sudah dilakukan dan juga disediakan bilik disinfektan di beberapa lokasi strategis Bank BJB.

Baca Juga : 60.000 Kotak APD Siap Didistribusikan Dari Bandung

"Sudah sejak lama penyaluran dana CSR bank bjb difokuskan pada empat hal, yakni pendidikan, kesehatan dan lingkungan," katanya.

Halaman :


Editor : suroprapanca