Blibli-UGM Dukung Digitalisasi UMKM Indonesia

Blibli memberikan edukasi kewirausahaan dan e-commerce pada Kelas Kewirausahaan Sosial bekerja sama dengan Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta.

Blibli-UGM Dukung Digitalisasi UMKM Indonesia
istimewa

Pelibatan peserta untuk terjun langsung dalam pemberdayaan UMKM diapresiasi oleh Bayu Dardias Kurniadi, Dosen Pengampu Mata Kuliah Inovatif Kewirausahaan Sosial UGM.

"Gagasan awal diadakannya Kelas Kewirausahaan Sosial ini adalah agar anak muda dapat mengidentifikasi masalah sosial yang ada di sekitarnya, dipadu dengan kemampuan kewirausahaan," kata Bayu.

"Langkah Blibli yang merangkul para peserta untuk ikut membimbing pelaku UMKM dalam melakukan digitalisasi, merupakan cara bagi para generasi muda ini untuk menjadi bagian dari solusi yang konkret," lanjut dia.

Selain partisipasi dalam Kelas Kewirausahaan Sosial ini, Blibli telah meluncurkan berbagai inisiatif untuk mendukung pemberdayaan UMKM.

Mulai dari kategori khusus kurasi produk Galeri Indonesia yang saat ini mencakup lebih dari 75.000 pelaku UMKM dari berbagai daerah di Indonesia, hingga pusat edukasi bagi seller, termasuk para pelaku UMKM, bernama Blibli University, untuk membimbing mereka memaksimalkan fitur dan layanan berjualan secara digital di Blibli.

Blibli akan terus menghadirkan inovasi dan layanan terbaik sebagai wujud nyata komitmen strategi bisnis perusahaan yaitu Customer Satisfaction First, melalui fasilitas dan pelayanan gratis ongkir, pembayaran aman, 100 persen produk dengan kualitas terdepan, 15 hari retur, pengiriman cepat, dan dukungan layanan 24/7 Customer Care. Sesuai dengan tagline Blibli: #KarenaKamuNo1. (inilah.com)

Halaman :


Editor : JakaPermana