Dedie A Rachim Apresiasi Dukungan Yane Ardian untuk Maju di Pilwakot Bogor 2024

Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim angkat suara terkait dukungan dari Yane Ardian yang memintanya maju di Pilwalkot Bogor 2024 mendatang. 

Dedie A Rachim Apresiasi Dukungan Yane Ardian untuk Maju di Pilwakot Bogor 2024
Dedie A Rachim mengapresiasi dukungan dari Yane Ardian yang memintanya maju di Pilwalkot Bogor 2024 mendatang. (rizki mauludi)

INILAHKORAN, Bogor - Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim angkat suara terkait dukungan dari Yane Ardian yang memintanya maju di Pilwalkot Bogor 2024 mendatang. 

Yane Ardian merupakan istri Wali Kota Bogor Bima Arya yang merupakan duet Dedie A Rachim.

"Terima kasih. Semua masukan tentunya akan saya pertimbangkan. Apalagi datangnya dari ibu wali kota (Yane Ardian)," kata Dedie A Rachim, Selasa 7 November 2023.

Baca Juga : Pasca Kekalahan Tirta Kahuripan Lawan Warga Sentul City, Pengembang Bakal Tidak Dapat Hak Eksklusif Pengelolaan SPAM

Dia memaparkan, dirinya mendoakan kembali untuk Yane Ardian agar diberikan kemudahan terutama dalam kontestasi dirinya sebagai calon legislatif DPR Dapil Kota Bogor dan Kabupaten Cianjur.

"Tentu harus kami dukung karena bu Yane juga salah satu warga Kota Bogor yang memiliki prestasi, kemudian juga pendidikannya mencukupi, wawasan sangat luas dan harapannya tentu kalau bisa berkiprah ditingkat pusat akan membawa kebaikan juga ke Kota Bogor terkhusus di Indonesia," terang Dedie A Rachim.

"Ya, jadi kalau sekarang kan levelnya Kota Bogor, kalau nanti jadi DPR RI levelnya Indonesia. Kiprahnya bukan hanya di Kota Bogor tapi di seluruh indonesia, kami doakan itu dan mudah-mudahan beliau dimudahkan," tambahnya.

Baca Juga : Satu Proyek Strategis Pemkot Bogor Minta Perpanjangan Waktu

Saat disinggung ada syarat yang harus dipenuhi untuk mendapat dukungan yakni harus masuk menjadi kader PAN, Dedie A Rachim mengaku akan mempertimbangkan ajakanya.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani