Dinilai Cukup Efektif Atasi Banjir Cileuncang, Warga di Lembang Lakukan Normalisasi Saluran Drainase di Jalan Panorama 

Persoalan banjir cileuncang yang kerap terjadi di Jalan Panorama Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) di saat musim hujan tiba masih menjadi pekerjaan rumah yang belum bisa dientaskan secara masif.

Dinilai Cukup Efektif Atasi Banjir Cileuncang, Warga di Lembang Lakukan Normalisasi Saluran Drainase di Jalan Panorama 
Kendati begitu, ratusan orang yang terdiri dari anggota linmas, relawan dan masyarakat Lembang, termasuk ratusan anggota Polri dan TNI bergotong royong kerja bakti untuk menormalisasi saluran air guna memecahkan persoalan banjir cileuncang. (agus satia negara)

"Sebenarnya lebih dari 2 truk sampah yang kami keluarkan dari dalam saluran air," ucapnya.

"Karena kamipun mengerahkan kendaraan bak terbuka yang selama tiga hari bolak-balik mengangkut sampah-sampah tersebut," sambungnya.

Ali menilai, normalisasi saluran drainase di sekitar Pasar Panorama Lembang  cukup efektif dalam memecahkan persoalan-persoalan banjir yang terjadi di Jalan Panorama. 

Baca Juga : Pemkot Bandung Sabet Tiga Penghargaan Pertemuan Tahunan Bank Indonesia 2023

Terbukti, kendati hujan deras mengguyur sekalipun masih terjadi genangan namun sedikit dan cepat surut.

"Alhamdulillah sudah terlihat hasilnya, sekalipun memang masih terjadi genangan tapi sedikit dan cepat surutnya," ungkapnya.

Ali menyebut, menuntaskan persoalan banjir cileuncang di Jalan Panorama harus lebih mengoptimalkan saluran pembuangan air ke arah PPI. Sebab, salurannya masih ada namun terjadi penyempitan membuat pembuangan air tidak optimal.

Baca Juga : Ada Yang Diperiksa Polisi Terkait Siswi SMAN 3 Bandung Yang Lompat Dari Lantai 3

"Saluran pembuangan air ke PPI berada di seberang Pasar Panorama, rencananya akan kita fungsikan lebih optimal. Sebab saluran di dekat dua toko menyempit," sebutnya.


Editor : Doni Ramdhani