Dituding Inisiatif Pemangkasan DAK Cianjur, Rosidin: Bukan Saya!

Kepala Bidang SMP Dinas Pendidikan Cianjur, Rosidin membantah jika pemotongan dana alokasi khusus (DAK) sebesar 10,5% di luar permintaan Bupati Cianjur 7% atas inisiatif dirinya. 

Dituding Inisiatif Pemangkasan DAK Cianjur, Rosidin: Bukan Saya!
Rosidin, Kabid SMP Dinas Pendidikan Cianjur. (Foto:L Ahmad Sayuti)

INILAH, Bandung – Kepala Bidang SMP Dinas Pendidikan Cianjur, Rosidin membantah jika pemotongan dana alokasi khusus (DAK) sebesar 10,5% di luar permintaan Bupati Cianjur 7% atas inisiatif dirinya. 

Hal itu diungkapkan Rosidin saat dijadikan saksi mahkota dalam sidang dugaan korupsi dana DAK Fisik SMP, di Pengadilan Tipikor PN Bandung, Jalan RE Martadinata, Senin (1/7/2019). 

Dalam sidang yang dipimpin Daryanto, Rosidin bersaksi untuk tiga terdakwa lainnya, yakni Bupati Cianjur nonaktif Irvan Rivano Muchtar, Kadisdik Cianjur Cecep Sobandi dan Tubagus Cepi Setiady. 

Dalam persidangan sebelumnya, Kadisdik Cianjur Cecep Sobandi mengaku jika dirinya hanya memerintahkan pemotongan 7% sesuai permintaan Bupati Cianjur Irvan Rivano Muchtar. Cecep pun mengaku, jika pemotongan 10% berasal dari Rosidin. 

"Para saksi sebelumnya bilang itu inisiatif saudara saksi, termasuk Pak Cecep (Kadis)," tanya ketua majelis Daryanto. 

"Tidak yang mulia, itu semua hasil kesepakatan ketua MKKS dan Sub Rayon di Hotel Signature," jawab Rosidin. (ahmad sayuti)
 


Editor : Zulfirman