Fakta Penangkapan Pegi, Kasus Pembunuhan dan Pemerkosaan Vina Cirebon

Bersembunyi selama 8 tahun, Pegi Setiawan alias Pegi alias Perong pelaku pembunuhan terhadap Vina dan Rizky di Cirebon akhirnya dibekuk tim gabungan kepolisian.

Fakta Penangkapan Pegi, Kasus Pembunuhan dan Pemerkosaan Vina Cirebon
Pegi diketahui, ditangkap di Jalan Kopo, Kota Bandung. Ia bekerja sebagai buruh bangunan. Polisi sebut, Pegi merupakan orang yang diduga menjadi otak pembunuhan dan pemerkosaan yang terjadi pada tahun 2016 lalu. (ilustrasi)

INILAHKORAN, Bandung - Bersembunyi selama 8 tahun, Pegi Setiawan alias Pegi alias Perong pelaku pembunuhan terhadap Vina dan Rizky di Cirebon akhirnya dibekuk tim gabungan kepolisian.

Pegi diketahui, ditangkap di Jalan Kopo, Kota Bandung. Ia bekerja sebagai buruh bangunan. Polisi sebut, Pegi merupakan orang yang diduga menjadi otak pembunuhan dan pemerkosaan yang terjadi pada tahun 2016 lalu.

"Tersangka PS (Pegi Setiawan) diduga sebagai otak kasus pembunuhan disertai pemerkosaan yang terjadi delapan tahun silam," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Jules Abraham Abast, Kamis 23 Mei 2024.

Baca Juga : Kesal Dampak Longsor Tak Kunjung Diperbaiki, Warga Inisiatif Buat Jalur Alternatif di Desa Cilangari dan Sindangjaya 

Pegi selama pelariannya, kerap berpindah-pindah tempat. Polisi mengendus jika Pegi kerap melakukan perjalanan Cirebon dan kota Bandung.

"Pegi selalu) berpindah tempat, di antaranya Cirebon dan Bandung," katanya.

Selain berpindah-pindah, Abast mengatakan, selama dalam pencariannya, Pegi mengganti identitas namanya ketika di Bandung. Sehingga Polisi sempat kesulitan mengamankan satu orang DPO ini. Akhirnya Pegi pun berhasil diringkus.

Baca Juga : FOTO: Lion Parcel Catat Peningkatan Tonase Pengiriman Lebih Dari 50% Selama Ramadan di Bandung

"Ia (Pegi) berganti nama menjadi Robi. Panggilan di tempat kerja mengaku bernama Robi," jelasnya.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita inliahkoran.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaGNP8EKrWR5pVfYAU1C
Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.