Hadirnya Raperda Prakarsa Penyelenggaraan Kepariwisataan, Dorong Pemprov Matangkan Obyek Wisata Jawa Barat

Pemerintah provinsi (Pemprov) bersama DPRD Jabar menggelar rapat paripurna, menyikapi rancangan peraturan daerah (Raperda) Prakarsa tentang Penyelenggaraan Kepariwisataan, beberapa waktu lalu.

Hadirnya Raperda Prakarsa Penyelenggaraan Kepariwisataan, Dorong Pemprov Matangkan Obyek Wisata Jawa Barat

INILAHKORAN, Bandung – Pemerintah provinsi (Pemprov) bersama DPRD Jabar menggelar rapat paripurna, menyikapi rancangan peraturan daerah (Raperda) Prakarsa tentang Penyelenggaraan Kepariwisataan, beberapa waktu lalu.

Penjabat (Pj Gubernur Jabar Bey Triadi Machmudin menuturkan, Raperda tersebut menitikberatkan pada persiapan terhadap seluruh obyek pariwisata di Jawa Barat, agar mampu dioptimalkan sehingga memberi dampak pada pembangunan daerah.

“Itu keseluruhan intinya banyak obyek pariwisata yang harus disiapkan dan itu, salah satu Raperda-nya kita siapkan,” ujarnya.

Baca Juga : Ribuan Orang Jadi Korban, BP2MI Harap Masyarakat Indahkan Iming-Iming Tawaran Kerja Ilegal

Tidak hanya itu, infrastruktur pendukung turut menjadi perhatian dalam menggenjot sektor pariwisata di Jawa Barat agar kian berkembang dan merata. Baik jalan, maupun Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati yang akan diptimalkan guna mendongkrak pariwisata, tentutnya berkolaborasi dengan stakeholder terkait seperti PHRI dan ASITA.

“Seperti kemarin Pangandaran (Event Semiloka Kawasan Wisata Pangandaran) terus (disiapkan) juga Bandara Kertajati juga terus disiapkan,” tandasnya. (Yuliantono)


Editor : Ahmad Sayuti