Hore, Pemprov Jabar Buka Jalur Prestasi Pramuka pada PPDB Tahun Ini

Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Jawa Barat (Jabar) Atalia Praratya Ridwan Kamil melantik pengurus Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kabupaten Pangandaran masa bakti 2021-2026 di Taman Sagati Margacinta, Sabtu (6/3/2021).

Hore, Pemprov Jabar Buka Jalur Prestasi Pramuka pada PPDB Tahun Ini
humas pemprov jabar

Kak Atalia menyatakan, Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jabar akan membuka Jalur Prestasi (Japres) Pramuka saat Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2021.

 

"InsyaAllah mulai PPDB pada tahun 2021 ini ada Japres Pramuka juga yang insyaallah ini bisa mendorong semangat Pramuka untuk tampil berprestasi, termasuk pendorong pemuda-pemuda untuk berprestasi  yang termasuk Pramuka," katanya.

 

Terkait kesehatan, Kak Atalia berharap Gerakan Pramuka Kabupaten Pangandaran turut serta dalam penanganan COVID-19 dan berkolaborasi dengan berbagai pihak. 

 

"Pramuka tidak bisa sendirian untuk mengatasi semua permasalahan bangsa. Tentu saja kita sangat kecil sekali karena kita harus bekerja sama dengan PMI dengan Polri, organisasi yang sebanyak-banyaknya dan seluas-luasnya," ucapnya.


Editor : JakaPermana