Kemendikbud: Literasi Digital Penting untuk Keberlangsungan PJJ

Direktur Sekolah Dasar, Ditjen Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah (PAUD Dikdasdikmen) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI, Sri Wahyuningsih, mengatakan bahwa literasi digital penting bagi keberlangsungan pembelajaran jarak jauh (PJJ), baik secara daring maupun luring.

Kemendikbud: Literasi Digital Penting untuk Keberlangsungan PJJ
Ilustrasi/Antara Foto

"Terbukanya akses digital tools mendorong semua pihak untuk berkontribusi dan berbagi," imbuhnya.

Sri kemudian berpesan kepada masyarakat untuk cerdas, cermat dan bijak dalam memanfaatkan digital tools yang dimiliki. Terutama bagi orang tua, Sri berharap tidak melepaskan pengawasan ketika anak mulai berselancar di dunia maya.

"(Pandemi miliki) Dampak positif dalam percepat transformasi layanan pendidikan, dan perbaikan kekurangan, dan ini adalah kerja sama semua pihak untuk mendampingi anak didiknya," pungkasnya.

Baca Juga : Sultan HB X Berharap Proses Hukum Kasus Mandala Krida Segera Tuntas

Halaman :


Editor : Bsafaat