Lapangan Kerja Jadi Aspirasi Anak Muda Bandung Raya di 'DESAK ANIES'

Isu sulitnya mendapatkan lapangan pekerjaan, menjadi aspirasi ratusan anak muda Bandung Raya kala bertemu Calon Presiden Anies Baswedan, dalam kegiatan bertajuk DESAK ANIES di Cicaheum, Kota Bandung, Rabu 29 November 2023.

Lapangan Kerja Jadi Aspirasi Anak Muda Bandung Raya di 'DESAK ANIES'
Isu sulitnya mendapatkan lapangan pekerjaan, menjadi aspirasi ratusan anak muda Bandung Raya kala bertemu Calon Presiden Anies Baswedan, dalam kegiatan bertajuk DESAK ANIES di Cicaheum, Kota Bandung, Rabu 29 November 2023.

INILAHKORAN, Bandung - Isu sulitnya mendapatkan lapangan pekerjaan, menjadi aspirasi ratusan anak muda Bandung Raya kala bertemu Calon Presiden Anies Baswedan, dalam kegiatan bertajuk DESAK ANIES di Cicaheum, Kota Bandung, Rabu 29 November 2023.

Anies mengatakan, keberanian anak muda untuk menyuarakan pendapatnya patut diapresiasi. Khususnya oleh para calon presiden dan wakil, yang kini tengah berkampanye menghadapi kontestasi Pilpres 2024 mendatang.

Kebebasan bersuara seperti yang terjadi di DESAK ANIES sambung dia, harus dibudayakan guna mewujudkan Indonesia sebagai negara demokrasi. Terutama pada isu-isu sosial yang kompleks seperti masalah lapangan pekerjaan.

Baca Juga : Diduga Korsleting Listrik, Gudang Pabrik di Cimareme KBB Ludes Dilalap si Jago Merah 

"Tidak ada rasa takut untuk mengungkapkan pendapat. Itu komitmen kami untuk Indonesia ke depan. Ruang tadi adalah contoh bagaimana kebebasan itu diberikan. Lalu secara khusus soal lapangan pekerjaan, ini akan meluas ketika kegiatan usaha didorong di sektor sektor yang padat karya. Kalau investasinya tinggi, tapi sektornya capital intensif maka penyerapannya rendah. Itu yang terjadi beberapa tahun ini. Investasi kita tinggi tapi padat modal sehingga penyerapan tenaga kerja rendah," ujarnya.

Maka dari itu, pasangan Anies-Muhaimin Iskandar (AMIN) sambung dia akan memerhatikan secara khusus. Terlebih juga telah masuk dalam bagian program visi dan misi, guna mengentaskan pengangguran.

"Kita dorong investasi di tempat yang lapangan pekerjaannya banyak, maka anak muda akan lebih mudah untuk mendapatkan pekerjaan. Sektor apa itu? Manufaktur dan agriculture. Di sektor ini akhir ini menurun. Jadi yang harus dilakukan bukan hanya hilirisasi, tapi reindustrialisasi," ucapnya.

Baca Juga : Bawaslu Kota Bandung Ingatkan ASN Jaga Netralitas 

Anies melanjutkan, kala menjadi Gubernur DKI Jakarta beberapa waktu lalu. UMKM diberi kemudahan dalam memenuhi izin berusaha, dengan harapan mampu menyerap tenaga kerja. Hal ini juga bakal didorong, untuk menggenjot perekonomian masyarakat.

Halaman :


Editor : JakaPermana