Produk Kota Bandung Bakal Unjuk Gigi di Kampungnya Lee Jong Suk

Ketua Komite Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Kota Bandung, Boris Syaifullah mengatakan, sejumlah produk Kota Bandung bakal unjuk gigi pada Duty Free Trade Meetings Event yang berlangsung di Suwon, Korea Selatan, 3-6 Oktober mendatang.

Produk Kota Bandung Bakal Unjuk Gigi di Kampungnya Lee Jong Suk

INILAH, Bandung – Ketua Komite Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Kota Bandung, Boris Syaifullah mengatakan, sejumlah produk Kota Bandung bakal unjuk gigi pada Duty Free Trade Meetings Event yang berlangsung di Suwon, Korea Selatan, 3-6 Oktober mendatang. 

Kota Suwon mengundang Kota Bandung sebagai bagian memperkuat sister city. Kegiatan tersebut merupakan bussines matching dengan eksportir Suwon. 

"Kita promosikan produk kota Bandung di sana sehingga bisa dikenal internasional," ujar Boris di Pendopo Kota Bandung, Selasa (22/7/2019). 

Boris mengatakan, Suwon mengundang 20 distributor Indonesia, khususnya yang mirip dengan produk Korea seperti elektronik, keamanan, informasi dan telekomunikasi, kesehatan, kecantikan, dan kosmetik. 

“Tujuan kegiatan ini memberikan manfaat sharing knowledge, transfer technology, free trade cooperation, khususnya bidang industri,” katanya.

Suwon adalah salah satu kota pelabuhan besar di Korea Selatan. Kota ini dikenal, antara lain, memiliki klub sepak bola Suwon Samsung dan jadi salah satu basis industri telekomunikasi Korea Selatan itu. Selain itu, Suwon juga dikenal karena warganya yang mendunia, mulai dari bintang sepak bola Kim Joo Sung hingga aktor Lee Jong Suk.  (okky adiana)
 


Editor : Zulfirman