Sebut Kemunculan Ganjar Pranowo di Tayangan Adzan TV Bukan Kampanye, Bawaslu: Kan Belum Daftar

Komentar dari Bawaslu soal kemunculan Ganjar Pranowo dalam tayangan adzan di TV.

Sebut Kemunculan Ganjar Pranowo di Tayangan Adzan TV Bukan Kampanye, Bawaslu: Kan Belum Daftar

INILAHKORAN, Bandung - Belakangan ini kemunculan Ganjar Pranowo dalam tayangan adzan di TV menjadi sorotan publik di media sosial.

Sejumlah pihak turut berkomentar terkait munculnya Ganjar Pranowo dalam tayangan adzan di salah satu TV swasta tersebut.

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) pun ikut memberikan tanggapan mengenai kemunculan Ganjar Pranowo dalam tayangan adzan di TV.

Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja menilai munculnya Ganjar Pranowo dalam tayangan adzan tersebut bukan merupakan kampanye.

Rahmat menjelaskan aktivitas yang bisa disebut kampanye jika ada peserta pemilu atau pihak yang ditunjuk oleh peserta pemilu.

"Peserta pemilu tidak? kemudian untuk meyakinkan, meyakinkan di mana? Eksplisit kan seharusnya?," ujar Bagja dikutip inilahkoran dari Antara, Rabu 13 September 2023.

Baca Juga : TOK! Pemerintah Resmi Umumkan 27 Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024

Selain itu, Bagja menilai Ganjar Pranowo bukan peserta pemilu karena belum melakukan pendaftaran sebagai bakal calon presiden (capres).

Halaman :


Editor : Firda Rachmawati