TKK di Disdukcapil KBB Sempat Mogok Kerja, Begini Tanggapan Hengky Kurniawan 

Plt Bupati KBB Hengky Kurniawan akhirnya angkat bicara soal pegawai TKK di Disdukcapil yang sempat mogok kerja, lalu apa katanya?

TKK di Disdukcapil KBB Sempat Mogok Kerja, Begini Tanggapan Hengky Kurniawan 

"Karena kan memang ada laporan juga dari masyarakat bahwa TKK di KBB ini terlalu membebani, bahkan pemborosan uang negara," jelasnya.

Ia menyebut, hal itu merupakan dugaan dari beberapa pihak, sehingga hari ini mendapatkan atensi juga dari pihak kejaksaan tinggi agar pihaknya betul-betul melakukan update data dan efisiensi.

"Artinya, kedepan kita ingin TKK ini ada solusi apakah nanti ada kebijakan outsourcing, karena memang SDM TKK di KBB ini sangat dibutuhkan," sebutnya.

Baca Juga : Korban Mafia Praperadilan Kirimi Surat Ke Presiden

Ada beberapa OPD, lanjut dia, misalnya di Disdukcapil sendiri mulai dari perekaman dan teknis terkait pencetakan KTP dan lain sebagainya itu semua dilakukan TKK. Termasuk, di tempat-tempat lain.

"Saya harap para TKK bersabar karena kita belum tahu skema dari pusatnya seperti apa, karena memang masalah TKK ini dari pusat," ujarnya.

Bahkan, tambah dia, solusinya pun dari pusat, sementara pihaknya hanya menjalankan apa yang diintruksikan pusat, seperti update data dan berapa jumlah TKK di KBB  yang bisa dilaporkan.

"Kedepan nasib TKK seperti apa, kita sedang menunggu dan mudah-mudahan yang terbaik untuk KBB," tandasnya.*** (agus satia negara).


Editor : Ahmad Sayuti