Yayasan Widyatama Bagikan 750 Lebih Paket Sembako 

Ketua Yayasan Widyatama, Djoko Roespinoedji membagikan 750 lebih paket sembako kepada 10 Rukun Warga (RW) yang ada di wilayah kampus Widyatama, Kelurahan Sukapada dan Neglasari, Kecamatan Cibeunying Kidul, Kota Bandung.

Yayasan Widyatama Bagikan 750 Lebih Paket Sembako 
istimewa

INILAH, Bandung - Ketua Yayasan Widyatama, Djoko Roespinoedji membagikan 750 lebih paket sembako kepada 10 Rukun Warga (RW) yang ada di wilayah kampus Widyatama, Kelurahan Sukapada dan Neglasari, Kecamatan Cibeunying Kidul, Kota Bandung.

 

Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk implementasi dari program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) dari Fakultas Bisnis Manajemen, Fakultas Teknik, Fakultas Desain Komunikasi Visual, Fakultas Bahasa serta Pasca Sarjana Manajemen Bisnis dan Akuntansi.

Baca Juga : Disdagin Kota Bandung Ancam Sanksi Tegas Pedagang Timbun Sembako

 

“Pagi ini kami dari Yayasan Widyatama melaksanakan pembagian (sembako), dan sebenarnya kegiatan ini bukan hal yang baru, tapi ini memang sudah kami lakukan tiap tahun,” ujar Djoko, Sabtu (8/5/2021).

 

Baca Juga : KBB Zona Merah, Polsek Lembang Perketat Pengawasan Prokes

Dia mengatakan selama dua tahun terakhir ini mekanismenya di ubah, biasanya pihak Widyatama mengundang para warga untuk langsung mengambil bantuan sembako yang ada di Widyatama, tapi karena sekarang dalam kondisi pandemi Covid-19, pihaknya bekerjasama dengan RW setempat yang ada di lingkungan Universitas Widyatama untuk dititipkan dan dibagikan oleh (pengurus) RW.

Halaman :


Editor : JakaPermana