Amalan Paling Utama Menuju Surga

BERBAKTILAH kepada kedua orangtua. Itulah amalan yang paling utama dan mendekatkan pelakunya kepada surga yang penuh kenikmatan. Sebaliknya, siapa yang durhaka; baginya siksa dunia sebelum azab neraka yang menyala apinya.

Amalan Paling Utama Menuju Surga
Ilustrasi/Net

BERBAKTILAH kepada kedua orangtua. Itulah amalan yang paling utama dan mendekatkan pelakunya kepada surga yang penuh kenikmatan. Sebaliknya, siapa yang durhaka; baginya siksa dunia sebelum azab neraka yang menyala apinya.

Berikut ini keistimewaan yang berhak didapatkan jika kita berbakti kepada keduanya.

Amal yang paling utama

Baca Juga : Yang Kerjanya Membuat Orang Tertawa dan Lalai

Dari Abu Abdirrahman Abdulah bin Masud radhiyallahu anhu, Nabi Shallallahu alaihi wa sallam bersabda,"Aku bertanya kepada Nabi Shallallahu alaihi wa sallam tentang amal-amal paling utama dan dicintai Allah. Nabi Shallallahu alaihi wa sallam menjawab, "Pertama, salat pada waktunya (dalam riwayat lain disebutkan shalat di awal waktunya). Kedua, berbakti kepada dua orangtua. Ketiga, jihad di jalan Allah." (Hr. Bukhari I/134, Muslim No. 85, Fathul Baari 2/9)

Dalam berbuat kebajikan, dahulukanlah amal-amal yang paling utama. Di antaranya adalah birrul walidain (berbakti kepada orangtua). Dengan memuliakan orangtua, kita akan mendapat kebaikan yang tak terhingga. Karena doa orang tua kepada anaknya yang saleh akan selalu didengar oleh Allah Taala. Maka, kesempatan yang baik dan tepat jika kedua orangtua kita masih hidup untuk meraup pahala yang banyak dengan berbakti kepadanya.

Rida Allah tergantung rida orangtua

Baca Juga : Ikuti Rasulullah dengan Cinta, Kasih dan Senyum

Dalam hadis yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari dalam Adabul Mufrad, Ibnu Hibban, Hakim dan Imam Tirmidzi dari Abdillah bin Amr, Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam bersabda,

Halaman :


Editor : Bsafaat