DPRD Jabar Minta UPTD Balai Benih Padi dan Palawija Terus Berinovasi

Anggota Komisi II DPRD Jabar Asep Suherman meminta UPTD Balai Benih Padi dan Palawija Kabupaten Cianjur untuk terus berinovasi.

DPRD Jabar Minta UPTD Balai Benih Padi dan Palawija Terus Berinovasi
DPRD Jabar minta UPTD Balai Benih Padi dan Palawija terus berinovasi.

INILAHKORAN, Bandung – Anggota Komisi II DPRD Jabar Asep Suherman meminta Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Balai Benih Padi dan Palawija Kabupaten Cianjur untuk terus meningkatkan inovasi di bidang pertanian.

Hal itu dikatakannya saat kunjungan kerja dalam melakukan pengawasan pelaksanaan anggaran APBD TA 2022. Dia menilai, sektor pertanian sudah teruji dalam kondisi pandemi Covid-19 dapat bertahan. Sehingga sangat membantu, dalam menopang perekenomian masyarakat agar tetap stabil.

"Kami melaksanakan kunjungan kesini, yaitu ingin mengetahui dan mengimplementasikan salah satu fungsi DPRD Jabar di bidang pengawasan pelaksanaan anggaran tahun 2022. Kami mendorong kepada balai ini untuk terus memberikan inovasi di bidang pertanian, karena bidang pertanian merupakan salah satu sektor penyangga ekonomi nasional kita. Karena terbukti pada saat pandemi Covid-19, salah satu penyumbang PAD tertinggi itu pada sektor pertanian," ujarnya dalam kunjungan belum lama ini.

Baca Juga: Banjir Tasikmalaya, Tetep Abdulatip Dorong Pemprov Jabar Tuntaskan Drainase

Dia berharap, ada gebrakan baru yang dapat dilakukan pemerintah melalui stakeholder terkait, dalam pengelolaan di bidang pertanian. Sehingga mampu mendongkrak produktivitas hasil pertanian yang lebih baik di kemudian hari.

"Kami mengharapkan ke depannya, baik pemerintah pusat, provinsi dan daerah, memberikan inovasi-inovasi baru dan gebrakan-gebrakan baru, agar produktivitas pertanian ini semakin baik ke depannya,” harapnya. (Yuliantono)


Editor : inilahkoran