Karantina Dulu! Castillion Gabung Skuat Persib Pekan Depan

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts menaruh harapan besar agar striker asingnya Geoffrey Castillion segera merapat ke tim. Setidaknya, pada pekan depan. 

Karantina Dulu! Castillion Gabung Skuat Persib Pekan Depan
Geoffrey Castillion. (Persib.co.id)

INILAH, Bandung- Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts menaruh harapan besar agar striker asingnya Geoffrey Castillion segera merapat ke tim. Setidaknya, pada pekan depan. 

Pasalnya, dikatakan Robert, saat ini timnya sudah intensif melakukan persiapan seiring dikeluarkannya izin Liga 1 2021 yang sudah dikeluarkan pihak Kepolisian. Sesuai dengan keputusan, kompetisi kasta tertinggi di Indonesia itu akan dihelat pada 10 Juli mendatang. 

"Untuk Geoffrey kami berharap dokumennya selesai kemarin. Tapi yang mengurus perizinannya tutup, kantornya baru beroperasi lagi Senin. Diharapkan akhir pekan depan usai menjalani karantina setelah perjalanan (bisa bergabung)," harap Robert di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Kota Bandung.

Baca Juga : Gawat, Wander Luiz Terancam Cedera Panjang

Meski demikian, pelatih berusia 65 tahun ini memahami tidak mudah untuk bisa segera merapat ke tim. Terlebih, saat ini protokol kesehatan harus tetap dijalankan lantaran pandemi Covid-19 belum berakhir. 

"Semua bergantung situasi di Eropa dan dia harus dites di penerbangan. Jadi mari berharap di akhir pekan depan dia sudah berada di Indonesia," katanya. 

Disisi lain, Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono memastikan Geoffrey Castillion akan segera merapat tim. Sesuai dengan jadwal, pemain jebolan Ajax Junior akan segera bergabung dengan tim pekan depan.

Baca Juga : Ezra Walian Menanti Kabar PSSI Soal Timnas Indonesia

"Minggu depan datang. Udah pasti datang. Hari ini administrasinya beres," tambah Teddy.(Muhammad Ginanjar)


Editor : Bsafaat