Putri Aktor Senior Laga Barry Prima Dikabarkan Hilang di Bandung

Polisi melakukan pencarian terhadap seorang putri aktor senior Barry Prima, Feony Elizabeth Johanna Knoch, yang dikabarkan hilang di Cikole, Lembang, Jawa Barat, Senin (14/4/2023).

Putri Aktor Senior Laga Barry Prima Dikabarkan Hilang di Bandung
Polisi melakukan pencarian terhadap seorang putri aktor senior Barry Prima, Feony Elizabeth Johanna Knoch, yang dikabarkan hilang di Cikole, Lembang, Jawa Barat, Senin (14/4/2023)./istimewa

INILAHKORAN, Bandung-Polisi melakukan pencarian terhadap seorang putri aktor senior Barry Prima, Feony Elizabeth Johanna Knoch, yang dikabarkan hilang di Cikole, Lembang, Jawa Barat, Senin (14/4/2023).

Kapolsek Lembang AKP Hadi Mulyana, Rabu, mengatakan pencarian tetap dilakukan meski pihak keluarga belum melaporkan kehilangan tersebut ke kantor polisi. Petugas juga berusaha memperbarui informasi terkait pencarian cucu Wakil Ketua MPR 1999-2004 Jusuf Amir Feisal tersebut.

"Untuk pelaporan belum ada, tapi kami mendapatkan informasi ada kehilangan tersebut dan langsung melakukan konfirmasi pada keluarga dan pengecekan ke lokasi terakhir korban terlihat," kata Hadi.

Baca Juga : Puluhan Kasus Peredaran Gelap Narkoba Terungkap Sepanjang Maret-April, Kapolres Cimahi Ungkap Faktanya

Berdasarkan hasil penelusuran pihak Polsek Lembang, Hadi mengatakan korban Feony terlihat makan di salah satu rumah makan di Cikole, Lembang, pada Senin siang. Setelah makan, lanjutnya, korban kembali ke Kota Bandung dengan menggunakan motor Beat Street putih dengan plat nomor D 2920 ABO.

"Jadi, yang bersangkutan sering makan di sini, di Warung Semarang, makan soto. Nah, dia ke atas sekitar dzuhur. Kemudian, setelah makan, dia turun lagi ke Bandung. Dari situlah terakhir informasi yang bersangkutan komunikasi dengan keluarga," jelasnya.

Korban juga sulit dihubungi karena tidak membawa peralatan komunikasi telepon genggam sehingga tidak bisa diketahui keberadaannya.

Baca Juga : Pembangunan Gedung DPRD Masih Belum Rampung, PUTR Ngakunya Masih Banyak Kerjaan

"Saya sarankan juga pada keluarga (untuk) berkoordinasi dengan komunitas-komunitas masyarakat, kemudian pada radio-radio dan media sosial, karena yang bersangkutan tidak membawa handphone," kata Hadi.*** (antara)


Editor : JakaPermana