Sekjen PBB Serukan Gencatan Senjata Kemanusiaan Demi Bantuan ke Gaza

Gencatan senjata kemanusiaan untuk menjamin keamanan pengiriman bantuan ke Gaza adalah hal yang sangat penting, kata Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres.

Sekjen PBB Serukan Gencatan Senjata Kemanusiaan Demi Bantuan ke Gaza
Gencatan senjata kemanusiaan untuk menjamin keamanan pengiriman bantuan ke Gaza adalah hal yang sangat penting, kata Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres./antarafoto

Penduduk Gaza mengalami bombardemen dan blokade besar-besaran selama 13 hari terakhir, dalam konflik Hamas dan Israel terkini.

Konflik itu dimulai pada 7 Oktober 2023 ketika Hamas menyusup ke Israel untuk melancarkan serangan dari darat, laut, dan udara, sebagai balasan atas penyerbuan pasukan Israel ke Masjid Al-Aqsa dan meningkatnya kekerasan yang dilakukan pemukim Israel.

Militer Israel kemudian melancarkan "Operasi Padang Besi" dengan menyasar anggota Hamas di Jalur Gaza.(antara)

Baca Juga : Gaza Terancam Diserang Epidemi Akibat Bombardeman dan Blokade Israel

Halaman :


Editor : JakaPermana