Angkot 08 Jurusan Citereup Kota Bogor Tertabrak Kereta Api Commuter Line di Perlintasan Kebon Pedas

Sebuah angkutan kota (Angkot) 08 jurusan Citeureup- Pasar Anyar Kota Bogor dengan nomor polisi F 1968 GD tertambrak Kereta Api Commuter Line dari arah Jakarta di perlintasan Jalan Kebon Pedas, Kota Bogor, Selasa 30 Agustus 2022 sekitar pukul 05.00 WIB.

Angkot 08 Jurusan Citereup Kota Bogor Tertabrak Kereta Api Commuter Line di Perlintasan Kebon Pedas
Sebuah angkutan kota (Angkot) 08 jurusan Citeureup- Pasar Anyar Kota Bogor dengan nomor polisi F 1968 GD tertambrak Kereta Api Commuter Line dari arah Jakarta di perlintasan Jalan Kebon Pedas, Kota Bogor, Selasa 30 Agustus 2022 sekitar pukul 05.00 WIB.

Sementara, angkot yang masih di perlintasan kemudian tertabrak kereta api hingga terguling ke pinggir rel. Angkot pada kejadian ini dilaporkan kosong penumpang, sehingga tidak ada korban jiwa.

Pantauan di lokasi, hingga pukul 08.20 WIB, polisi beserta petugas PT KAI commuter line masih mengamankan lokasi, karena kereta api masih padat melintas.

Mobil pun masih dalam keadaan terguling. Mobil derek sudah didatangkan di lokasi kejadian untuk memindahkan angkot.

Baca Juga : Kejari Kabupaten Bogor: Korupsi Proyek RSUD Bogor Utara Akibatkan Kerugian Negara Sebesar Rp36 Miliar

Warga pun berkumpul untuk menyaksikan proses evakuasi.

Kondisi ini menyebabkan pengalihan arus kendaraan dari arah Kebon Pedes menuju Jalan Pemuda dan sebaliknya menjadi memutar melalui Jalan di Teplan.

Proses pemindahan angkot menggunakan mobil derek berhasil dilakukan sekitar 10 menit hingga pukul 08.30 menit WIB dan lalu lintas sudah kembali lancar.***

Baca Juga : Ruang Poliklinik RSUD Kota Bogor Terendam Banjir Hingga Hentikan Pelayanan Sementara

Sumber Antara


Editor : Ghiok Riswoto