Bawaslu Jabar Catat Puluhan Dugaan Pelanggaran Terjadi, Sepanjang Tahapan Kampanye Pemilu 2024

Bawaslu Jabar Catat Puluhan Dugaan Pelanggaran Terjadi, Sepanjang Tahapan Kampanye Pemilu 2024
Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran Bawaslu Jawa Barat Syaiful Bachri membeberkan, pihaknya mencatat telah terjadi puluhan dugaan pelanggaran, sepanjang tahapan kampanye Pemilu 2024 yang dimulai sejak 28 November 2023 hingga 7 Januari 2024.

Kedua terbanyak adalah dugaan pelanggaran perusakan alat peraga kampanye (APK), sebanyak 11 kasus.

"Dilaporkan ke Bawaslu setempat, seperti di Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Bekasi, Ciamis, Majalengka, Pangandaran, Tasikmalaya, Bandung, Bekasi, Cirebon dan Depok,” terangnya.

Pelanggaran lain sambung Syaiful yakni adanya dugaan melibatkan anak di bawah umur secara sengaja untuk kampanye di Pangandaran, berkampanye di tempat ibadah di Bandung Barat dan Karawang, serta pemasangan APK di lingkungan pendidikan yang terjadi di Kabupaten Tasikmalaya. (Yuliantono)***

Baca Juga : Warga Kota Bandung Dipastikan Tidak Terpengaruh Tarif Layanan Puskesmas Baru

Halaman :


Editor : JakaPermana