Imbas Pengendara Motor di Bandung Tewas Terjerat Kabel, Satlantas Gandeng Satreskrim Polrestabes Bandung

Polrestabes Bandung melakukan penyelidikan terkait dengan adanya pengendara motor di Bandung tewas terjerat kabel yang melintang di Jalan Peta, Minggu 25 Februari 2024 malam.

Imbas Pengendara Motor di Bandung Tewas Terjerat Kabel, Satlantas Gandeng Satreskrim Polrestabes Bandung
Untuk mendalami hal tersebut, pihak Satlantas Polrestabes Bandung bakal menggandeng Satreskrim Polrestabes Bandung. Hal itu karena Arif menduga ada unsur kelalaian dari pemilik kabel yang mengakibatkan korban Dodih, pengendara motor di Bandung tewas terjerat kabel. (ilustrasi/dok)

INILAHKORAN, Bandung - Polrestabes Bandung melakukan penyelidikan terkait dengan adanya pengendara motor di Bandung tewas terjerat kabel yang melintang di Jalan Peta, Minggu 25 Februari 2024 malam.

"Kita sedang menyelidiki (kabel itu) punya siapa," kata Kanit Gakkum Satlantas Polrestabes Bandung AKP Arif Saepul Haris saat dikonfirmasi mengenai adanya pengendara motor di Bandung tewas terjerat kabel, Senin 26 Februari 2024.

Untuk mendalami hal tersebut, pihak Satlantas Polrestabes Bandung bakal menggandeng Satreskrim Polrestabes Bandung. Hal itu karena Arif menduga ada unsur kelalaian dari pemilik kabel yang mengakibatkan korban Dodih, pengendara motor di Bandung tewas terjerat kabel.

Baca Juga : Pengendara Motor di Bandung Tewas Terjerat Kabel Listrik yang Melintang di Jalan Peta

"Karena ini kelalaian pihak yang punya kabel, kita libatkan Reskrim. Kepemilikan kabel masih kita lidik. Kita tangani soal lakanya aja," ucap dia.

Sebagaimana diketahui, pengendara motor, Dodih (60), tewas seketika usai terjerat kabel listrik, yang melintang di Jalan Peta, Kota Bandung, Minggu 25 Februari 2024, malam.

Kejadian kecelakaan yang tewaskan Dodih, bermula saat korban mengendarai sepeda motor Yamaha Jupiter bernomor polisi D 2069 GM, melaju dari arah timur ke barat di Jalan Peta Bandung, di lokasi kejadian tersangkut kabel (sling) yang membentang turun menghalangi jalan Peta dari arah timur ke barat

Baca Juga : Masyarakat Kota Bandung Sambut Baik Pemberian Vitamin A

"Korban meninggal di lokasi kejadian dan langsung dibawa ke RSHS Bandung," ungkap Kanit Gakkum Satlantas Polrestabes Bandung AKP Arif Saepul Haris, Senin 26 Februari 2024.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani