Mudahnya Merawat Mobil Berteknologi PHEV

MENGGUNAKAN mobil berteknologi Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV), selain efisien juga mudah dalam pengisian daya dan dalam perawatannya.

Mudahnya Merawat Mobil Berteknologi PHEV
istimewa

Lebih lanjut dia menyampaikan, Mitsubishi Outlander PHEV menggunakan baterai dengan teknologi Li-ion. Oleh karena disarankan untuk hindari memarkir kendaraan di lokasi dengan temperatur tinggi dan terkena sinar matahari langsung. Tujuannya untuk membuat usia baterai menjadi lebih awet.

Dalam penggunaan harian juga disarankan untuk menjaga kapasitas baterai dalam kondisi terisi. Selain itu juga tidak disarankan untuk menyimpan kapasitas baterai dalam kondisi penuh dalam jangka waktu yang lama.

Baca Juga : Seni Topeng Betawi Jadi Sarana Penyampai Pesan Pandemi yang Menghibur

Tak hanya itu, saat melakukan pengisian daya, konsumen juga perlu memerhatikan beberapa hal penting.

"Disarankan untuk gunakan fasilitas home charging dengan arus listrik rendah dan minimalisir penggunaan quick charging dengan arus tinggi, kecuali diperlukan. Kami rekomendasikan untuk tetap menggunakan metode pengisian daya normal setidaknya sekali dalam dua minggu," papar Boediarto.

Selain itu, MMKSI bekerja sama dengan diler resmi dan beberapa institusi di Indonesia. Tujuannya demi menyediakan fasilitas pengisian daya cepat di sejumlah titik di wilayah Jabodetabek dan Bali. Nantinya, akan ditambah secara bertahap. Jadi, jangan kuatir untuk gunakan mobil hybrid Mitsubishi. (inilah.com)

Halaman :


Editor : JakaPermana