Angka Kemiskinan Ekstrem Kabupaten Cirebon Tertinggi di Jabar

Angka kemiskinan ekstrem di Kabupaten Cirebon masih nomor satu di Jawa Barat walaupun berbagai upaya sudah dilakukan Pemkab dan jajarannya

Angka Kemiskinan Ekstrem Kabupaten Cirebon Tertinggi di Jabar

Ayu mengaku, saat ini ada sekitar 14 ribu anak di Kabupaten Cirebon yang mengalami stunting. Untuk itu, dia mengharapkan program pencegahan stunting bisa dilanjutkan oleh Pj bupati yang baru.

"Masih ada belasan ribu anak yang menderita stunting. Kita sudah coba tekan dengan menjalankan berbagai macam program. Mudah-mudahan Pj bupati yang baru bisa menanggulangi persoalan ini," akunya.

Ayu menambahkan, insfrastruktur yang ada di Kabupaten Cirebon, pencapaiannya belum maksimal. Sangat wajar, ketika masyarakat banyak mengeluhkan tentang masih adanya ruas-ruas jalan yang rusak. 

Namun banyak pula ruas ruas jalan, jembatan maupun irigasi yang sudah diperbaiki. Tapi dengan keterbatasan anggaran, Ayu menilai tidak mungkin bisa memuaskan banyak pihak.

"Diakhir-akhir masa pemerintahan ini, kami mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Cirebon atas dukungannya. Kami juga sudah bersinergi dengan DPRD Kabupaten Cirebon supaya menjadikan Kabupaten Cirebon maju," tukas Ayu. (maman suharman)

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti