Hadiri HUT ke-16 KBB, Gubernur Jabar Ridwan Kamil Titipkan Pesan ini ke Forkopimda 

Gubernur Jabar Ridwan Kamil menyampaikan sejumlah pesan penting kepada seluruh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bandung Barat (KBB) saat peringatan HUT ke-16 KBB.

Hadiri HUT ke-16 KBB, Gubernur Jabar Ridwan Kamil Titipkan Pesan ini ke Forkopimda 
Salah satu pesan penting yang diucapkan Ridwan Kamil pada HUT ke-16 KBB tersebut yakni terkait dengan tahun politik yang kerap menuai berbagai persoalan yang berpotensi memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa. (agus satia negara)

INILAHKORAN, Ngamprah - Gubernur Jabar Ridwan Kamil menyampaikan sejumlah pesan penting kepada seluruh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bandung Barat (KBB) saat peringatan HUT ke-16 KBB.

Salah satu pesan penting yang diucapkan Ridwan Kamil pada HUT ke-16 KBB tersebut yakni terkait dengan tahun politik yang kerap menuai berbagai persoalan yang berpotensi memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.

"Kami titip tahun depan yang merupakan tahun politik mengingat KBB sudah terkenal sangat kondusif," kata Ridwan Kamil usai rapat paripurna HUT ke-16 KBB di depan Gedung Bupati Bandung Barat, Senin 19 Juni 2023.

Baca Juga : DPD RI Acungi Jempol Industri Kreatif Kota Bandung

Tak hanya itu, Ridwan Kamil pun berpesan ke Forkopimda Bandung Barat agar tetap menjaga berbagai capaian prestasi yang diraih, sehingga perhelatan politik 2024 di KBB bisa lancar.

"Siapapun yang terpilih itu sudah takdirnya, maka kita jemput cara kampanye di KBB dengan cara-cara yang baik atau istilah saya fastabiqul khoirot," ungkapnya.

Dengan demikian, rakyat bisa merasakan manfaat dari memilih wakil-wakil dan pemimpinnya seiring dengan kemajuan teknologi yang terus berkembang.

Baca Juga : Kota Bandung Kembali Gelar Pasar Kreatif

Selain itu, pria yang akrab disapa Emil itu pun mengapresiasi KBB terkait dengan pendapatan perkapita yang mengalami kenaikan.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani