Kota Bandung Targetkan Miliki 151.000 Hafiz di Tahun 2023

Pemkot Bandung menargetkan memiiki 151.000 penghafal Alquran pada 2023 mendatang. Hal itu sesuai dengan target 1.000 hafiz di setiap kelurahan.

Kota Bandung Targetkan Miliki 151.000 Hafiz di Tahun 2023

INILAH, Bandung,- Ketua Tim Penggerak PKK Kota Bandung Siti Muntamah Oded menyebut, Kota Bandung akan memiiki 151.000  penghafal Alquran pada 2023 mendatang. Hal itu sesuai dengan target 1.000 hafiz di setiap kelurahan.

 "Jadi bisa dibayangkan, pada 2023 nanti akan ada 151.000 hafiz Alquran. Imam-imam masjid akan dihuni oleh para hafiz alquran," ujar Umi Odes, sapaan akrabnya saat acara Senyum Safari Ramadan yang digelar di Masjid Nurul Yakin, RW 15, Babakan Surabaya, Kiaracondong Bandung, Senin (13/5/2019).

Umi sangat mengapreasiasi Kecamatan Kiaracondong yang saat ini telah memiliki 72 hafiz. "Luar biasa, tentunya jumlah ini akan terus bertambah," kata Umi.

Ia menyebut, harapannya bersama tim Senyum Safari Ramadhan yakni menjadikan Kota Bandung sesuai dengan visinya: unggul, nyaman, sejahtera dan agamis."Membangun sebuah kota tak cukup hanya membangun fisiknya saja. Rohani dan spiritual masyarakat juga harus dibangun. Acara ini merupakan implementasi kita ke arah sana," tutur Umi.

Acara tersebut hadir juga Wakil Ketua TP PKK Kota Bandung Yunimar Yana Mulyana dan Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Bandung Cici Ema Sumarna.

Safari Senyum Ramadan adalah program besutan PKK Kota Bandung yang berkolaborasi dengan Forum Bandung Sehat (FBS) dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) dalam upaya meningkatkan keimanan dan silaturahmi di kalangan masyarakat Kota Bandung.

Seperti diketahui, Senin (13/5) merupakan hari kelima diselenggarakannya acara. Pada hari itu, ada tiga titik yang masing-masing menjadi titik ke 13, 14, dan 15 dari seluruh titik Safari Senyum Ramadan 1440 H.

Halaman :


Editor : Ghiok Riswoto

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita inliahkoran.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaGNP8EKrWR5pVfYAU1C
Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.