Soler: Kalau Kelelahan, Pemain Jangan Diam Saja

Asisten pelatih Persib Bandung Fernando Soler mengaku masih mencari penyebab kekalahan di laga pekan ke 30 Liga 1 pada 9 November lalu.

Soler: Kalau Kelelahan, Pemain Jangan Diam Saja
INILAH, Bandung - Asisten pelatih Persib Bandung Fernando Soler mengaku masih mencari penyebab kekalahan di laga pekan ke 30 Liga 1 pada 9 November lalu.
 
Kala itu, Maung Bandung mengalami kekalahan atas tim tamu PSMS Medan 0-1. Satu gol kemenangan Ayam Kinantan dicetak Felipe Do Santos Martins di menit ke -52.
 
"Kita belum bisa bicara soal ini, tapi ada beberapa pemain tidak bermain seperti biasa. Mungkin besok, kita akan bicara dengan pemain," kata Soler di Stadion Siliwangi Kota Bandung, Senin (12/11/2018).
 
Menurut dia, banyak penyebab atas kekalahan skuat Persib di laga ke lima sisa pertandingan itu. Satu di antaranya, dituturkan dia bisa jadi lantaran para pemain mengalami faktor kelelahan.
 
Namum hemat dia, apapun itu, baiknya anak asuhnya mau terbuka dalam hal komunikasi. Sebab, jumlah pertandingan tak lagi panjang. Kini hanya menyisakan empat laga menutup kompetisi.
 
"Mungkin salah satunya itu (capek). Tapi pemain harus kasih tahu, jangan diam. Karena beberapa peluang kita sudah hilang, dan kita tinggal menyisakan empat pertandingan," ujar dia. 


Editor : inilahkoran